Sariputta | Suttapitaka | Hancurnya Noda-noda Sariputta

Hancurnya Noda-noda

Āsavakkhaya (Iti 102)

Demikian telah dikatakan oleh Sang Buddha ...

"Bagi orang yang mengetahui dan melihat, wahai para bhikkhu, aku katakan ada penghancuran noda-noda, tetapi bukan bagi orang yang tidak mengetahui, yang tidak melihat."

"Namun mengetahui apa dan melihat apakah yang dapat menimbulkan penghancuran noda-noda? Dalam diri orang yang dapat mengetahui dan melihat, 'Inilah dukkha,' terdapat penghancuran noda-noda."

"Di Dalam diri orang yang mengetahui dan melihat, 'Inilah asal mula dukkha'... 'Inilah berhentinya dukkha'.... 'Inilah jalan menuju berhentinya dukkha', terjadi penghancuran noda-noda."

"Demikianlah, wahai para bhikkhu, di dalam diri orang yang mengetahui dan melihat, terjadi penghancuran noda-noda."

Bagi pelajar yang sedang berlatih
Sesuai dengan jalan langsung,
Pengetahuan akan penghancuran muncul dahulu,
Dan pengetahuan akhir segera mengikuti.

Bagi yang terbebas lewat pengetahuan akhir,
Pengetahuan yang tertinggi tentang kebebasan,
Di sana muncul pengetahuan akan penghancuran:
"Demikian belenggu-belenggu itu dihancurkan."

Tentu saja bukan oleh seorang yang malas,
Tidak juga oleh orang bodoh yang tidak mengerti
Nibbana dapat dicapai,
Pemutusan semua ikatan duniawi.

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com