Sariputta | Suttapitaka | Moggallāna Sariputta

Moggallāna

Moggallāna­paṭipadā [Mahā­moggallāna] (AN 4.167)

Yang Mulia Sāriputta mendatangi Yang Mulia Mahāmoggallāna dan saling bertukar sapa dengannya. Ketika mereka telah mengakhiri ramah-tamah itu, ia duduk di satu sisi dan berkata kepada Yang Mulia Mahāmoggallāna:

“Teman Moggallāna, ada empat cara praktik ini. Apakah empat ini? (1) Praktik yang menyakitkan dengan pengetahuan langsung yang lambat; (2) praktik yang menyakitkan dengan pengetahuan langsung yang cepat; (3) praktik yang menyenangkan dengan pengetahuan langsung yang lambat; dan (4) praktik yang menyenangkan dengan pengetahuan langsung yang cepat. Dengan cara praktik yang manakah pikiranmu terbebaskan dari noda-noda melalui ketidak-melekatan?”

“Di antara keempat cara praktik ini, Teman Sāriputta, adalah melalui cara yang menyakitkan dengan pengetahuan langsung yang cepat maka pikiranku terbebaskan dari noda-noda melalui ketidak-melekatan.”

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com