Sariputta | Suttapitaka | ii. Persoalan Disiplin Sariputta

ii. Persoalan Disiplin

Adhikaraṇa 3 (AN 2.13)

2.13

“Para bhikkhu, ada dua kekuatan ini. Apakah dua ini? Kekuatan refleksi dan kekuatan pengembangan.

“Dan apakah kekuatan refleksi? Di sini, seseorang merefleksikan sebagai berikut: ‘Perbuatan buruk melalui jasmani memiliki akibat yang buruk dalam kehidupan sekarang maupun kehidupan mendatang; perbuatan buruk melalui ucapan memiliki akibat yang buruk dalam kehidupan sekarang maupun kehidupan mendatang; perbuatan buruk melalui pikiran memiliki akibat yang buruk dalam kehidupan sekarang maupun kehidupan mendatang.’ Setelah merenungkan demikian, ia meninggalkan perbuatan buruk melalui jasmani dan mengembangkan perbuatan baik melalui jasmani; ia meninggalkan perbuatan buruk melalui ucapan dan mengembangkan perbuatan baik melalui ucapan; ia meninggalkan perbuatan buruk melalui pikiran dan mengembangkan perbuatan baik melalui pikiran; ia mempertahankan dirinya dalam kemurnian. Ini disebut kekuatan refleksi.

“Dan apakah kekuatan pengembangan? Di sini, dengan terasing dari kenikmatan-kenikmatan indria, terasing dari kondisi-kondisi tidak bermanfaat, seorang bhikkhu masuk dan berdiam dalam jhāna pertama, dengan sukacita dan kenikmatan yang muncul dari keterasingan, yang disertai dengan pemikiran dan pemeriksaan. Dengan meredanya pemikiran dan pemeriksaan, ia masuk dan berdiam dalam jhāna ke dua, yang memiliki ketenangan internal dan keterpusatan pikiran dan dengan sukacita dan kenikmatan yang muncul dari konsentrasi, tanpa pemikiran dan tanpa pemeriksaan. Dengan meluruhnya sukacita, ia berdiam seimbang dan, dengan penuh perhatian dan memahami dengan jernih, ia mengalami kenikmatan dengan tubuhnya; ia masuk dan berdiam dalam jhāna ke tiga yang dinyatakan oleh para mulia: ‘Ia seimbang, penuh perhatian, seorang yang berdiam dengan bahagia.’ Dengan meninggalkan kenikmatan dan kesakitan, dan dengan pelenyapan sebelumnya kegembiraan dan kesedihan, ia masuk dan berdiam dalam jhāna ke empat, yang bukan menyakitkan juga bukan menyenangkan, dengan pemurnian perhatian melalui keseimbangan. Ini disebut kekuatan pengembangan.

“Ini, para bhikkhu, adalah kedua kekuatan itu.”

Kritik dan saran,hubungi : cs@sariputta.com